Saturday, 6 August 2016

Khawatir Dengan Tingginya Angka Bunuh Diri,, Ini Cara Aneh Untuk Cegah Bunuh Diri Ala Korea Selatan



Tinggi nya angka bunuh diri di korea selatan menimbulkan ke-khawatiran pemerintah, dalam sehari aja bisa ada 40 kasus bunuh diri Lho... Bukan Cuma rakyat biasa artis korea terkenal juga banyak memilih mengakhiri hidup nya. Hhmm... semoga bukan artis Idola saya,, hehehe...

Terkenal dan banyak uang ternyata tidak menjamin untuk hidup bahagia. tekanan di tengah popularitas, berharap menjadi juara di sekolah dan tekanan di pekerjaan membuat banyak orang korea mengalami stres dan depresi hebat, Belum lagi biaya hidup yang sangat tinggi di tengah moderenitas yang sulit di hindari.

Untuk mengantisipasi hal ini pemerintah korea membentuk petugas penyelamatan, salah satu nya yang bertugas mengawasi sungai Han. di tahun 2015 ada 323 orang berusaha bunuh diri dengan cara terjun dari sungai Han, dan 70% nya berhasil di selamatkan.

Saking mengkhawatirkan nya, kini di korea selatan terdapat pusat pemulihan untuk mencegah bunuh diri. Pusat pemulihan Hyowon di Seoul ini mengajak sejumlah orang untuk menghadiri pemakaman mereka sendiri. Wahh... kebayang gak bagai mana rasa nya hadir di pemakaman kita sendiri ?!.

Jadi orang orang yang tengah stress dan depresi akan mengalami eksperimen kematian agar nanti nya mereka menghargai kehidupan. Sebelum nya para peserta di foto terlebih dahulu, lalu mendengarkan ceramah dan nonton film yang menguras emosi. Pokok nya yang bersifat mengharu biru dehh..!!
yang bikin seram,, peserta di dandani dengan pakaian pemakaman (kalau di indonesia di jadiin pocong kali yeh) lalu menuliskan ucapan perpisahan dan membacakan nya di hadapan peserta lain nya. momen ini bikin banyak peserta nangis Lho...

Puncak nya peserta di suruh masuk kedalam peti mati, mereka akan serasa menjadi orang mati selama 10 hingga 20 menit. Memang sih.. kesan nya seperti bisnis yahh untuk meraup keuntungan. tapi bagi yang percaya,, eksperimen kematian ini bisa mencegah nya untuk mengakhiri hidup !!.


Menurut anda gimana ??. semoga kita bisa lebih bersyukur atas apa yang telah kita raih dalam hidup. Karena mengakhiri hidup bukanlah Solusi untuk lari dari masalah,, apalagi untuk menyelesaikan masalah. peace dehh...

0 comments:

Post a Comment