Thursday 23 February 2017

Panzerkampfwagen I dan II: Traktor Pertanian Ujung Tombak Nazi


Di dokumen resmi, alat ini disebut sebagai “traktor pertanian”, namun pada kenyataannya merupakan tank militer yang disebut Panzerkampfwagen. Jerman harus menyamarkan tank ini karena terikat perjanjian ketika mereka kalah pada Perang Dunia I.

Tapi tidak sampai tahun 1935 ketika pemerintah baru dibawah Nazi, mereka menyetujui akuisisi dan siap untuk menentang Perjanjian Versailles tahun 1919 (yang membatasi angkatan bersenjata Jerman untuk lebih dari 100.000 personel dan tidak boleh memiliki tank atau pesawat tempur).

Sementara itu, dua tank dibangun Hitler dimaksudkan untuk kendaraan pelatihan konsep lapis baja divisi baru yang dikembangkan oleh Jenderal Heinz Guderian, Kepala Staf Inspektorat Pasukan Bermotor.

Tapi membangun tank modern terbukti jauh lebih keras dan memakan waktu lebih lama dari yang diperkirakan terutama dengan Adolf Hitler yang terus berubah tentang prioritasnya.

Dua tank baru, yang ditunjuk Panzerkampfwagen (Pz.Kpfw) I dan II (sebutan militer, SdKfz 101 dan SdKfz 121), dirancang sebagai senjata perang.

Mereka membentuk kekuatan lapis baja yang memporak-porandakan Angkatan Darat Polandia dalam tiga minggu selama September 1939. Sembilan bulan kemudian, mereka masih merupakan inti lapis baja dalam blitzkrieg yang menghancurkan kekuatan tempur terkuat di Eropa, Angkatan Darat Prancis.

Pada hari-hari awal Reich Ketiga, Hitler bersikeras melepaskan perang di benua Eropa untuk membalas kekalahan Jerman pada tahun 1918 dan perdamaian tidak terhormat yang telah diberlakukan.

Dipengaruhi oleh tulisan-tulisan Charles de Gaulle, penyusun taktik militer terkemuka Prancis yang diabaikan oleh militer Prancis, dan Basil Liddell Hart Inggris, Guderian berusaha sepanjang tahun 1930-an untuk membangun divisi Panzer baru kombinasi dari tank, infanteri pada kendaraan bermotor, artileri, pasukan kepanduan pada sepeda motor, dan unit dukungan yang diperlukan.

Divisi Panzer baru pertama dibentuk pada tahun 1935, dan tank mereka adalah Pz.Kpfw I dan II. Pz.Kpfw I dirancang dengan spesifikasi umum yang ditetapkan oleh pemerintah Nazi. Mereka diproduksi oleh raksasa industri Krupp Werke, yang memenangkan limpasan desain. Chassis ini didasarkan pada tank Inggris Carden-Loyd menggunakan Mesin Krupp A 57 tenaga kuda.

Tank memiliki berat tidak samapi enam ton dalam versi asli. Tank dipasang menara di mana komandan berdiri, pengemudi duduk di lambung bawah dan dua senapan mesin 7.92mm dipasang untuk digunakan komandan. Tebal lapisan baja antara 0,25 dan 0,5 inci yang melindngi awak dari tembakan senjata kecil.


Mampu melakukan perjalanan hingga 125 mil pada kecepatan puncak 23 mil per jam, Pz.Kpfw I bisa menyeberangi rintangan parit vertikal empat kaki lebih dengan tinggi dan rentang 14 inci.

Produksi dimulai pada tahun 1934, dan uji coba tahun menunjukkan bahwa mesin Pz.Kpfw I buruk. Sebuah mesin baru yang lebih kuat yakni Maybach 100 tenaga kuda dipasang tetapi perlu memperpanjang sasis 17 inci.

Panzerkampfwagen II

Panzerkampfwagen II adalah tindakan sementara yang dimaksudkan untuk memberikan Tentara Nazi Jerman dengan tank pelatihan menengah berat sampai Guderian bisa menemukan dukungan yang cukup untuk membawa tank tempur Pz.Kpfw III dan IV ke dalam produksi.

Tapi Pz.Kpfw II, bersama Pz.Kpfw I ditakdirkan untuk menjadi ujung tombak serangan kilat ke Polandia dan Prancis karena mereka satu-satunya tank yang dimiliki Jerman tahun 1939. Ribuan Pz.Kpfw II juga digerakkan untuk melawan Rusia pada tahun 1941 .

Meskipun Pz.Kpfw II dimaksudkan sebagai pelatihan, ia dirancang untuk melawan tank lain. Tank memiliki armor relatif tebal yakni maksimal 1,2 inci pada hidung lambung dan sedikit lebih tipis di depan menara.

Tank ini dilengkapi dengan senapan 20mm kaliber 30 dan satu senapan mesin 7.92mm. Pada waktu produksi mulai, senapan 20mm bisa menembus armor 1 inci dari jarak 500 yard, yang cukup untuk mengalahkan tank apapun.

Awalnya Pz.Kpfw II didukung oleh mesin Maybach 130-HP, tapi dengan cepat diupgrade ke versi 140-HP. Pada 1939 hampir 1.300 tank baru telah diproduksi dan dalam pelayanan.

Sebanyak 950 Pz.Kpfw II telah digunakan untuk melawan Belgia, Inggris, dan Prancis, Tank disebut sukses menakjubkan. Tapi sebenarnya mereka berhasil karena taktik yang unggul.

Karena salah membaca keberhasilan ini,  Hitler terus memproduksi Pz.Kpfw II jauh lebih lama dari yang seharusnya, menunda pengenalan tank superior dan memakan sumber daya berharga.

Alih-alih memberikan prioritas untuk pengembangan tank baru yang lebih kuat, keputusan dibuat untuk meng-upgrade Pz.Kpfw II. Sebuah versi baru, yang disebut sebagai Pz.Kpfw II Ausf F, masuk ke produksi.

Ausf F memiliki plating baju besi baru dan lebih berat (1,3 inci) dan dipasang dengan senjata baru KWK 20mm caliber 38. Kemudian, beberapa tank menerima senapan laras panjang 37mm buatan Prancis.

Armor baru memberikan perlindungan lebih tetapi membuat tank hanya dapat melaju dengan kecepatan sepuluh mil per jam.

Hampir 1.100 Pz.Kpfw II Ausf A, B, C, F, J, dan K berpartisipasi dalam invasi Rusia pada Juni 1941. Sekali lagi, taktik unggul dibanding peralatan Tentara Nazi Jerman untuk mendorong mereka jauh ke Rusia pada tiga front.

Tetapi dengan pengenalan tank Soviet baru terutama T-34, Pz.Kpfw II menjadi desain yang tidak layak.

Angka-angka bercerita: Dari hampir 1.100 Pz.Kpfw II yang dimulai invasi, kurang dari 870 masih dalam layanan sepuluh bulan kemudian, meskipun produksi intensif untuk mengganti tank yang rusak dalam pertempuran.

Setelah tahun 1942 Pz.Kpfw II diturunkan ke peran lain, terutama sebagai senjata self-propelled dari howitzer Pak 40/2 75mm ke 105mm.

Dikenal sebagai Panzerjägers, seri ini digunakan unit tank dan infanteri. Dengan demikian Pz.Kpfw II adalah satu-satunya tank dalam angkatan bersenjata Nazi Jerman yang melayani seluruh perang.


0 comments:

Post a Comment