Korea
Selatan dan Jepang menandatangani pakta intelijen militer untuk berbagi
informasi terkait dengan ancaman rudal Korea Utara. Duta Besar Jepang di Korea
Selatan,Yasumasa Nagamine, sudah menandatangani kesepakatan untuk berbagi
informasi dengan Korea Selatan terkait dengan ancaman rudal Korea Utara,” kata
Menteri Pertahanan Korea Selatan Han Min-koo, seperti dikutip dari
Channelnewsasia.com pada Rabu, 23 November 2016.
Pemerintah
Korea Selatan telah menyetujui kesepakatan dengan Jepang, meskipun penolakan
datang dari beberapa partai politik dan sebagian besar dari masyarakat. Reaksi
penolakan timbul karena penindasan yang dilakukan Jepang selama pemerintahan
kolonial Korea dari tahun 1910 sampai akhir Perang Dunia II.
Sebuah
survei yang dilakukan Gallup Korea pada Jumat, 18 November 2016, menunjukkan
bahwa 59 persen dari 1.007 responden menentang kesepakatan di antara kedua
negara. Hubungan antara Korea Selatan dan Korea Utara semakin memanas, setelah
uji coba nuklir Korea Utara. Situasi memanas membuat Jepang dan Korea Selatan
meningkatkan kewaspadaan.
0 comments:
Post a Comment