Friday, 27 January 2017

Trump Ingin Tambah Kapal Selam AS Tapi Minta Harganya Dipangkas


Presiden Donald Trump ingin menambah kapal selam Amerika Serikat (AS). Namun, Trump ingin membelinya dengan biaya lebih murah. Presiden Trump mendorong kontraktor pertahanan untuk memangkas harga kapal selam yang mereka tetapkan pada Pentagon.

”Kami kekurangan kapal selam dan kita akan membangun kapal selam baru, tapi harganya terlalu tinggi jadi saya minta dipotong lebih rendah,” kata Trump dalam sebuah wawancara dengan Fox News.

Kapal-kapal selam bertenanga nuklir milik Angkatan Laut AS diproduksi oleh dua perusahaan yang berbasis di AS, yakni Electric Boat General Dynamics Corp dan Huntington Ingalls Industries-Newport News Shipbuilding.

Baik General Dynamics maupun Huntington Ingalls belum menanggapi permintaan untuk berkomentar terkait keinginan Presiden Trump.

”Kami bekerja keras untuk menurunkan biaya dan melihat hasil kerja itu,” kata seorang pejabat senior Angkatan Laut AS dalam menanggapi komentar Trump, seperti dikutip Reuters, Jumat (27/1/2017).

”Kami memiliki kapal selam yang paling canggih di dunia, semakin kami beli, semakin kami akan menurunkan harga,” lanjut pejabat yang berbicara dalam kondisi anonim itu.


Trump, yang resmi dilantik 20 Januari 2017 telah bersumpah untuk membangun militer AS. Sejak memenangkan pemilu November 2016, dia telah menekan kontraktor pertahanan AS untuk mengurangi biaya produk yang mereka jual ke Pentagon.

0 comments:

Post a Comment