Sebuah
pesawat jet tempur Saab Gripen yang sedang akrobat untuk acara Hari Anak di
Thailand pada Sabtu (14/1/2017), jatuh. Pesawat jet tempur itu meledak dan
pilot dilaporkan tewas.
Insiden itu
terjadi di Bandara Internasional Hat Yai, Thailand selatan. Sebuah video
rekaman tragedi itu menunjukkan asap tebal membumbung ke udara dengan kobaran
api di titik jatuhnya jet tempur.
Acara untuk
keceriaan anak-anak di Hat Yai yang diwarnai balon dan payung itu pun berubah
menjadi mimpi buruk. Laporan sementara menyatakan, pilot pesawat kehilangan
kendali dan pesawat jatuh ke tanah.
Pesawat jet
tempur Saab JAS 39 Gripen yang jatuh itu buatan Swedia. Menurut laporan Russia
Today, jet tempur semula terlihat akan berakrobat, tapi mendadak pesawat
berbalik dan jatuh dengan hidung pesawat menggerus ke dalam tanah.
Pilot yang
tidak terlihat mengeluarkan diri dilaporkan tewas. Orang-orang yang meramaikan
acara Hari Anak itu melihat insiden itu dari kejauhan. Otoritas
bandara maupun militer Thailand belum berkomentar perihal dampak kecelakaan jet
tempur tersebut. Penyebab kecelakaan juga belum diketahui.
0 comments:
Post a Comment