Monday, 9 January 2017

Rusia Masih Ragu Dengan Teknologi AIP Kapal Selam


Angkatan Laut Rusia belum memutuskan apakah akan melengkapi kapal selam diesel elektrik Project 677 Lada dan kapal selam generasi kelima Project Kalina dengan sistem air independent propulsion (AIP).

Rusia akan membuat keputusan setelah selesai dibangunnya sistem AIP. Meski mengharapkan untuk menyelesaikannya lebih cepat, namun Rusia menyadari sistem AIP bukanlah teknologi yang bisa diselesaikan dengan terburu-buru.

“Kami akan membuat keputusan setelah selesainya pengembangan sistem propulsi AIP. Pengembangan sistem AIP adalah proses kreatif, kita akan mencoba untuk menyelesaikannya dengan cepat, namun semuanya bergantung tidak hanya Angkatan Laut, tetapi juga pada Biro Desain”, kata Komandan Angkatan Laut Rusia Vladimir Korolyov.


Sebelumnya dilaporkan Angkatan Laut Rusia mengharapkan sistem AIP untuk kapal selam diesel elektrik sudah siap untuk digunakan pada tahun 2021-2022. Pada akhir 2015, Direktur Rubin Design Bureau Igor Vilnit mengatakan uji coba laut dari sistem pembangkit listrik dengan AIP dijadwalkan pada tahun 2016. Igor Vilnit juga menekankan propulsi AIP nantinya dapat dengan mudah diintegrasikan dengan kapal selam Project 677.



Wakil Komandan Angkatan Laut Rusia Victor Bursuk sebelumnya juga pernah menyatakan, kapal selam Project 677 mungkin akan menjadi kapal selam pertama yang menerima sistem pembangkit listrik dengan AIP.

0 comments:

Post a Comment