Tuesday, 7 March 2017

Langit Malaysia Jadi Saksi Pertama, Russia Knights Geber Su-30SM


Tim aerobatic Russia Knights akan menjadikan langit Malaysia menjadi tempat istimewa. Untuk pertama kalinya, satu-satunya tim aerobatic yang menggunakan jet tempur berat ini akan menggeber jet tempur baru mereka yakni Su-30SM di ajang Pameran LIMA 17 yang akan digelar bulan ini.

“Saat ini kami melatih Russia Knights untuk mengoperasikan Su-30SM. Pilot telah menyelesaikan kursus pelatihan penuh dan menguasai aerobatik,” kata Panglima Pasukan Aerospace Rusia Kolonel Jenderal Victor Bondarev sebagaimana dilansir Sputnik Senin 6 Maret 2017.

Jet tempur Su-30SM untuk Russia Knights diproduksi oleh Irkut Corporation pada akhir 2016. Sebelumnya, tim aerobatic ini menerbangkan jet tempur Su-27 dan Su-27UB sejak didirikan pada tahun 1991.

Kolonel Andrei Alekseyev, kepala pilot Russia Knights mengungkapkan bahwa tim teah bekerja keras pada program demonstrasi penerbangan baru. “Kami berlatih  hampir setiap hari ketika cuaca memungkinkan,” katanya.

“Su-30SM adalah pesawat yang sangat baik. Saat ini, kami dalam proses menguasai pesawat tempur ini. Akan ada banyak elemen baru dengan penggunaan supermaneuverability dalam aerobatik individu. Kami juga akan menambahkan sesuatu yang baru untuk kelompok aerobatik,” kata Kolonel Alekseyev.

Dia juga mengatakan bahwa kemampuan tempur Su-30SM yang jauh lebih baik daripada pesawat generasi sebelumnya. Tidak seperti kebanyakan tim aerobatic lain di dunia, Russia Knight menerbangkan pesawat yan benar-benar mempertahankan kemampuan tempur mereka.



Su-30SM merupakan pengembangan lebih lanjut dari jet tempur Su-30MKI yang dioperasikan sejumlah Angkatan Udara di dunia dan Su-30MKM yang diterbangkan Angkatan Udara India dan Malaysia. Dalam pameran LIMA 17 di Malaysia, Russia Knight akan membawa empat Su-30SM mereka.

0 comments:

Post a Comment