Friday, 24 February 2017

“Sioux” Capai 1.000 Jam Terbang di Jet Tempur Sukhoi


Mayor Pnb Anton “Sioux” Pallaguna berhasil mencapai angka 1.000 jam terbang di pesawat tempur Sukhoi Su-27/30 Skadron Udara 11, Wing Udara 5, Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Rabu (22/2/2017).

Atas keberhasilan tersebut, Komandan Lanud Sultan Hasanuddin Marsma TNI Bowo Budiarto menyematkan Bagde 1.000 Jam Terbang Su-27/30 dan menyiramkan air bunga kepada alumni AAU tahun 2000 kelahiran Garut, Jawa Barat tersebut.

Anton saat ini menjabat sebagai Kepala Keselamatan Penerbangan dan Kerja (Kalambangja) Wing Udara 5. Sejak menjadi penerbang TNI AU ia telah membukukan 2.624 jam terbang yang diraih pada sejumlah pesawat, yakni AS-202 Bravo, T-34 Charlie, SF-260 Marcetti, KT-1B Woong Bee, Pilatus PC-9, dan Su-27/30 Flanker.

Danlanud Sultan Hasanuddin Marsma TNI Bowo Budiarto dan Mayor Pnb Anton “Sioux” Pallaguna usai pencapaian 1.000 jam terbang di Su-27/30

Danlanud Sultan Hasanuddin menyampaikan ucapan selamat, terima kasih, dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Anton atas prestasi membukukan total 1.000 jam terbang di pesawat Sukhoi. Ia berharap, keberhasilan ini dapat menjadi motivator bagi penerbang lainnya yang belum mencapai 1.000 jam terbang.

Bowo Budiarto juga tak lupa menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada segenap personel Skadron Udara 11. “Kelancaran dan prestasi ini tentunya tidak lepas dari dukungan dan kerja keras seluruh personel Skadron Udara 11 Wing 5 Lanud Sultan Hasanuddin,” ujarnya.

0 comments:

Post a Comment