Komando
Pasifik Militer Amerika Serikat (AS) berencana mengirim kapal perang terbesar
dan tercanggihnya, USS Zumwalt, ke perairan Korea Selatan. Tujuannya untuk
menakuti pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong-un yang berulang kali mengancam
akan menyerang AS dan Korea Selatan dengan senjata nuklir.
Kapal USS
Zumwalt tercatat sebagai kapal perang dengan biaya pembangunan termahal yakni
mencapai US$4,5 miliar. Kapal dengan panjang 610 kaki ini dipersenjatai dengan
600 roket yang dapat menghantam target yang jauhnya lebih dari 70 mil.
Kapal perang
raksasa AS ini juga diklaim sebagai kapal perang futuristik karena menggunakan
sistem elektromagnet untuk menembakkan senjata pada kecepatan hingga 5300mph.
Rencana
pengiriman kapal perang USS Zumwalt ke lepas pantai Korea Selatan itu
disampaikan pejabat Komando Pasifik AS Laksamana Harry B Harris Jr saat
pertemuan dengan para pejabat militer Korea Selatan di Hawaii.
Harris
menyatakan, kapal perang raksasa itu bisa dikirim ke Korea Selatan untuk
menghalangi agresi dari rezim Korut.
Militer
Korea Selatan menyambut baik rencana militer AS itu. Menurut militer Korea
Selatan, pengiriman kapal perang USS Zumwalt menjadi salah satu opsi terbaik
untuk melawan ancaman serangan nuklir dari rezim Kim Jong-un.
”Jika AS
secara resmi membuat saran seperti itu, kami akan memberikan pertimbangan
serius,” kata juru bicara pertahanan Korea Selatan, Moon Sang-Gyun, seperti
dikutip Daily Star, Senin (6/2/2017).
Nama kapal
yang diklaim sulit terdekteksi radar ini diambil dari tokoh legendaris Angkatan
Laut AS, Zumwalt, yang aktif selama konflik Korea dan Vietnam.
0 comments:
Post a Comment