Thursday 16 February 2017

Thales Tandatangani MoU Rudal Starstreak dengan BDL India


Thales telah menandatangani nota kesepahaman (memorandum of understanding) dengan Bharat Dynamics Ltd (BDL) India yang bertujuan untuk mengkaji peluang transfer teknologi terkait sistem rudal permukaan ke udara (surface to air missile) Starstreak. Demikian dilaporkan IHS Jane’s, Rabu (15/2/2017).

Nota kesepahaman tersebut diumumkan pada Selasa (14/2/2017) di hari pertama digelarnya Aero India 2017. Penandatanganan itu dilakukan di bawah naungan pemerintah Inggris untuk memajukan kerja sama di antara kedua negara, yang telah membangun berbagai perjanjian bilateral seperti MoU Kerja Sama Peralatan Pertahanan Indo-UK.

Rudal Starstreak menggabungkan tiga buah anak panah bersayap yang masing-masing memiliki sistem arah dan kontrol. Starstreak juga memiliki hulu ledak penetrasi berdenditas (kepadatan) tinggi dan sistem langkah penundaan (delayed-action fuzing system).

Anak-anak panah tersebut secara independen dituntun oleh dua sinar laser membentuk formasi yang tetap dengan pemisah radial sekitar 1,5 meter.


0 comments:

Post a Comment