Monday 5 December 2016

Pasukan AS Harus Tetap di Irak Pasca Kekalahan ISIS


Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS), Ashton Carter mengatakan, pasukan AS dan pasukan koalisi internasional harus tetap berada di Irak, setelah ISIS berhasil dikalahkan. Dia menyatakan, ini dilakukan untuk memastikan ISIS tidak akan bangkit lagi.

Tapi, masih akan ada banyak lagi yang harus dilakukan setelah kita berhasil mengalahkan ISIS, yakni memastikan ISIS tidak akan bangkit lagi," kata Carter dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir timesofisrael pada Minggu (4/12/2016).

Kita harus terus melawan anggota teroris asing yang mencoba melarikan diri dan upaya ISIS untuk mengubah diri mereka. Untuk melakukannya, tidak hanya AS, tetapi koalisi kami harus bertahan dan tetap terlibat secara militer," sambungnya.

Dia menambahkan, pasukan AS dan koalisi internasional juga diperlukan untuk terus memberikan pelatihan kepada tentara dan polisi Irak. Ini dilakukan untuk mempersiapkan tentara dan polisi Irak untuk menghadapi ancaman yang mungkin akan datang di masa depan.

Di Irak pada khususnya, koalisi akan diperlukan untuk memberikan bantuan berkelanjutan dan melanjutkan pekerjaan kami untuk melatih, melengkapi dan mendukung polisi setempat, penjaga perbatasan dan pasukan lainnya untuk menahan daerah dibersihkan dari ISIS," tukasnya.

0 comments:

Post a Comment